
Buku terbit : Miracle Work of Happiness
Judul: Miracle Work of Happiness
Jenis: Fiksi – Novel
Penulis: Ayas Ayuningtias
Penyunting: Nikma Rofi
ISBN: 978-623-90953-4-5
Cetakan pertama, Oktober 2019
Hak Cipta dilindungi Undang-undang
Blurb:
Sadar salah jurusan kok pas wisuda?
Itulah yang dirasakan Brianna sebagai seorang lulusan IT dan berakhir di sebuah perusahaan menjadi seorang asisten trainer. Dengan sifat ceroboh dan spontan, dia tidak pernah menyangka pekerjaan yang digelutinya membutuhkan kedisiplinan dan ketelitian tinggi. Membuatnya harus menghadapi semua tantangan di dalam pekerjaan tersebut.
Bertemu dengan seseorang yang super rapi, bersih, dan teliti adalah bencana bagi Brianna. Sebab, orang itu adalah atasannya dan mau tak mau membuatnya kalang kabut. Hingga suatu hari, Brianna berpikir; apakah dirinya pantas di pekerjaan tersebut? Bagaimana dengan cita-citanya yang belum kunjung tergapai?
Profil penulis:
Ayas Ayuningtias adalah ibu dari dua orang puteri yang masih aktif bekerja di bagian training sebuah universitas swasta terkenal di Jakarta. Kisah yang ditulisnya adalah fiksi dengan kegiatan yang dilakukannya sehari-hari di dunia kerja.
Karya-karya Ayas sebelumnya banyak dibukukan dalam antologi. Novel ini adalah karya solo pertamanya yang terbit setelah event KarmaKamaksara yang diluncurkan oleh Komunitas KamAksara, sebuah wadah tempat para penulis perempuan pemula belajar konsisten menulis dengan baik dan benar.
Ayas bisa dihubungi di:
Facebook: Ayas Ayuningtias
Instagram: @Ayas_Ayuningtias
Order & Info: Bit.ly/OrderBuku_CK